No Comments

Merasa Sibuk Tapi Kerjaan Gak Kelar-Kelar? Yuk Ketahui Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja

Apakah kamu sering merasa banyak pekerjaan, sibuk dan anehnya pekerjaan tidak kunjung selesai alias gak kelar-kelar?

Dan kamu sering pusing karena di hari akhir selalu dikejar deadline kerjaan pun belum selesai juga.

Berarti Kamu belum PRODUKTIF tuh partner.

Kamu harus ingat partner, Meningkatkan Produktivitas dipandang sebagai kemampuan seseorang dalam menyelesaikan pekerjaan dalam waktu tertentu dengan kualitas dan kemampuan yang baik. Faktor penting yang bisa menentukan kamu SUKSES atau tidak.

Supaya kamu terbantu, berikut kami sudah siapkan tips buat kamu partner,

“8 Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja”

  1. RENCANAKAN TUGAS APA YANG AKAN KAMU KERJAKAN

Selalu rencanakan untuk diri kamu sendiri kira-kira besok mau mengerjakan apa ni. Kalau perlu kamu catat di note agar kamu tidak lupa.

Ada dua metode yang bisa kamu coba.

Pertama, merencanakan pekerjaan sehari sebelumnya.

Kedua, merencanakan pekerjaan di Minggu sore atau malam.

Atau jika pekerjaan mu sedang lagi banyak-banyaknya kamu bisa susun perencanaan kerja mu 2 atau 3 hari sekali. Seperti halnya pertandingan sepak bola, jika kita ingin memenangkan suatu kejuaraan kita harus memiliki rencana dan strategi.

  1. FOKUS PADA TUGAS TERPENTING

Setiap orang pasti memiliki setumpuk pekerjaan yang harus diselesaikan setiap harinya. Jika kamu pusing bahkan stress kamu tidak usah panik partners. Mulailah mengerjakan tugas satu per satu. Kelompokan pekerjaan berdasarkan tingkat urgensi (kepentingannya). Lalu pekerjaan yang paling penting, kamu kerjakan seawal mungkin misal dari jam 8 pagi hingga 12 siang. Mengapa? Karena pada waktu tersebut stamina dan konsentrasi manusia dalam keadaan penuh.

Dan perlu di ingat ya partner Jangan pernah mencoba memaksakan diri untuk menyelesaikan banyak tugas dalam waktu yang bersamaan, karena dapat membuat kamu sendiri lelah dan pada akhir nya tidak ada tugas yang terselesaikan.

  1. MEMPREDIKSI WAKTU PEKERJAAN

Untuk setiap pekerjaan kamu wajib memprediksi berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikannya. Akan lebih baik jika kamu membuat strategi untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut lebih cepat.

Sebagai contoh, tugas A membutuhkan waktu 4 jam, buatlah strategi untuk menyelesaikan nya dalam waktu 3,5 jam. Dengan begitu kamu bisa memanfaatkan waktu tadi untuk rehat sejenak dan bersiap-siap untuk mengerjakan tugas selanjutnya.

  1. MENGHINDARI GANGGUAN

Sebaik apapun strategi kamu untuk meningkatkan produktivitas, Semua akan sia-sia jika kamu terganggu dengan hal-hal kecil. Mulai sekarang kamu harus buat suatu list apa aja sih yang dapat menganggu pekerjaan kamu? Contohnya.

  • Mematikan Koneksi Internet Gadget agar Terhindar dari Notifikasi tidak penting di Social Media
  • Memasang label atau mengatakan kepada orang disekitar kamu bahwa kamu sedang fokus atau sedang dikejar deadline
  1. BERBAGI TUGAS

Pastinya setiap individu bukanlah seorang Superman yang dapat melakukan segala hal. Kamu harus coba membagi tugas dengan tim kamu, atau kamu juga harus berani menolak suatu tugas baru, jika tugas yang sedang kamu kerjakan sekarang sangat penting dan membutuhkan konsentrasi dan waktu kamu.

  1. KAJI ULANG

Untuk meningkatkan produktivitas secara teratur kamu harus menentukan target dan mengkaji ulang setiap pekerjaan kamu setiap minggunya. Ini sangat mudah dilakukan, kamu hanya tinggal membandingkan pekerjaan yang selesai dengan target. Jika target pekerjaan belum tercapai, kamu harus tau penyebabnya partner, dan hindari  penyebab tersebut agar kamu bisa lebih produktif di minggu berikutnya.

  1. OLAHRAGA

Olahraga juga sangat penting untuk meningkatkan Produktivitas kerja kamu. Pekerjaan sekecil apapun akan terasa lelah jika kamu jarang olahraga. Olahraga dapat membantu melatih tubuh kamu menjadi bugar sehingga stamina dan konsentrasi tetap terjaga dikala pekerjaan sedang menumpuk. Jika kamu adalah seorang karyawan yang bekerja dari pagi sampai sore, jangan tidur sepulang kerja Upayakan berolahraga minimal 30 menit, misalnya dengan berjalan kaki, bersepeda, senam dan lain-lain.

  1. GUNAKAN TEKNOLOGI TERKINI

Teknologi merupakan alat tercanggih yang dapat membantu produktivitas umat manusia. Kamu harus memanfaatkan teknologi-teknologi tersebut untuk meningkatkan produktivitas kamu.

Dan kalau kamu punya masalah teknologi yang malah menghambat kamu. Misalnya masalah PRINTER KANTOR YANG SERING NGADAT. Tinggalkan! Dan serahkan ke ahlinya.

Kamu bisa bayangkan jika kantor kamu membutuhkan banyak dokumen dan report untuk persiapan meeting tetapi printer kantor ada kendala seharian.

Untuk kamu yang mempunyai permasalahan PRINTER KANTOR NGADAT, PRINTER KANTOR MACET, PRINTER KANTOR ERROR, kami punya SOLUSI-nya.

Newton Office Print Solution bisa memberikan kantor kamu pengalaman #PRINTBEBASREPOT Kami menawarkan sebuah layanan menyeluruh untuk urusan cetak (print) di dokumen di perusahaan.  

WhatsApp WhatsApp us